Muhammad Yusuf

Setelah bertahun-tahun bekerja di berbagai perusahaan di dunia penerbangan , akhirnya pada tahun 2014 saya bergabung di MY INDO Airlines sebagai VP. Teknik. Dimulai dari tahun 1985 sebagai Junior mekanik hingga Manager Engineering di PT Mandala hingga tahun 2007, dilanjutkan sebagai manager teknik di Tri MG Airlines dan di Airmark Singapore hingga 2014.
 
Adapun tujuan utama yang menjadi target saya di MY Indo Airline adalah memastikan Divisi teknik mampu secara professional mendukung kelancaran operasional teknis yang diperlukan MY Indo Airlines sehingga mampu bersaing di dunia  penerbangan khususnya wilayah Asia.
 
Kualifikasi Proffesional: Lisensi Umum dari Indonesia yang dimiliki antara lain adalah:Basic Airframe A1 125/0019/1427, Basic Piston Engine A3 125/0242/1060 , Basic Turbine Engine A4 132/0440/1176 , Basic Instrument C2 181/3317/1472, dan Basic Electrical C4 136/0873/0414, sedangkan Lisensi Aircraft Maintenance Engineer No. 2014 yang saya pegang adalah Rating Boeing 727 Series 100 / 200 , Rating Boeing 737 Series 200 / 300 / 400 / 500, Rating Engine JT8D Series 1 up to 17 dan  Rating Engine CFM 56 - 3 Series.
 
Berkaitan dengan seminar dan pelatihan yang  pernah diikuti  antara lain  adalah: AMO IPM Development  ICAO/DGCA - Indonesia,  Aircraft  Accident:  Human  Factor,  Organisation  and  Management CATC  Curug  -  Indonesia, Structures Trouble shooting Airplane Repair Software ( STARS ) BOEING / JAL - Japan dan Aircraft Structure Awareness BOEING/GARUDA - Indonesia.